Dampak Facebook bagi remaja (baik dan buruk)

April 23, 2010 at 1:18 am (School Area)

Dampak facebook bagi remaja (baik dan buruk)

Bila anda seorang yang maniak terhadap facebook berhati-hatilah, karena dapat mengakibatkan kecanduan yang berlebih.. Bila tidak ingin seperti berita” diatas.. Buatlah facebook tidak menjadi fanatik tapi hanya kesenangan belaka.. Jangan membuat facebook menjadi prioritas utama anda. Saat ini banyak sekali remaja-remaja yang menggunakan facebook untuk berinteraksi dengan teman mereka yang ada di luar pulau atau luar kota,
Facebook merupakan jaringan sosial yang mencakup banyak orang dan terbuka untuk umum.
Jika seseorang sudah ketagihan dengan facebook, mereka menjadi malas belajar, kecanduan, dan lain-lain.
tetapi di samping itu ada juga dampak baiknya, mereka dapat berkomunikasi dengan teman mereka dengan jarak jauh.

Permalink Leave a Comment

Kebudayaan Indonesia

April 23, 2010 at 1:07 am (School Area)

Kebudayaan Indonesia

Di negara Indonesia banyak sekali terdapat budaya-budaya yang sanagt menarik dan unik.Budaya adalah  Budaya adalah cara hidup yang berkrmbang dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi.  Kebudayaan sangat erat hubungan nya dengan masyarakat. Budaya-budaya di Indonesia sangat beraneka ragam.
Kebudayaan Indonesia tercermin dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat di seluruh daerah di Indonesia. contoh-contoh kebudayaan di indonesia:
tari seudati dari Aceh, tari tor-tor dari Sumatera utara, tari piring dan payung dari Sumatera Barat, tari jaipong dan merak dari Jawa Barat, serimpi dari Jawa Tengah, reog ponorogo dari Jawa Timur, kecak dari Bali, tari selamat datang dari Irian jaya/papua,dll.
Lagu bungong jeumpa dari Aceh, soleram dari Riau, injit-injit semut dari Jambi,  kicir-kicir dari DKI Jakarta, ampar-ampat pisang dari Kalimantan Selatan, apuse dari Papua, O ina ni keke dari Sulawesi Utara, tokecang dari Jawa barat,rasa sayang-sayange dari Maluku,  dll.
rumah Gadang asal Sumatera Barat, rumah Limas asal Sumatera Selatan, joglo asal Jawa, honai asal Papua, tongkonan asal Sulawesi Selatan, rumah panggung asal Sulawesi Utara, rumah betang asal Kalimantan Barat, dll.

Permalink Leave a Comment

April 18, 2010 at 12:35 pm (Perkembangan jaman)

Perkembangan ilmu komputer dan teknologi atau dikenal dengan IT, semakin maju. semenjak dirintis pertama kali oleh Babbage sebagai bapak komputer pertama kali. dari yang berukuran besar dan berton-ton beratnya sekarang komputer bisa dibawa kemana-mana malahan ada yang bisa dimasukan kedalam saku mirip handpone dan bisa akses internet.
zaman terus berubah seperti proses hidup karena hiduop sendiri adalah proses dan proses akan terus berlanjut sepanjang masa, berganti generasi namun berkesinambungan.
kita kembali ke masalah komputer, gimana kira-kira perkembangan dunia IT dimasa mendatang? wah ini seperti memprediksi sesuatu yang mungkin akan terjadi….
Pernah saya membaca majalah komputer PC CHIP yang keluaran 7 tahun yang lalu. rasanya luar biasa, kita membaca artikel disana yang menyatakan bahwa”besok akan beredar produk hand phone baru tipe xx dengan kelebihan xx, atau minggu depan akan keluar prosessor terbaru dari intel tipe xx dengan kelebihan luar biasa dan sebagainya, seolah olah kita masuk terbawa kemasa lalu sekitar th 2000, saya tersenyum dalam hati…
saya bahkan telah ada di 7 tahun yang akan datang yaitu 2007 (sekarang sudah lewat) dan saya menyaksikan perkembangan di tahun itu. semacam ada rasa dimensi waktu atau apalah seolah pemikiran film hollywood tentang mesin waktu itu benar-benar ada, bagaimana rasanya bila kita bisa masuk dunia kita saat SMP dulu, dan bertemu dengan dengan diri kita saat itu dan memberi tahu tentang sesuatu yang saat itu tidak tahu…wah bakalan heboh pasti. yang pasti itu mustahil dan waktu yang berlalu bukan milik kita lagi
Sekarang kita berfikir kemasa datang dan yang ada hubunganya dengan komputer misalnya :
1. Bidang Penduduk,
sekarang ID penduduk pake KTP bersifat lokal lagi. suatu saat akan diciptakan ID penduduk berupa Chip yang ditanamkan pada tubuh seseorang yang berisi data lengkap mengenai jati diri sehingga tak perlu repot lagi lihat KTP karena dengan sistem scan maka data seseorang akan diketahui. dan tidak bisa dipalsukan
2. Bidang Imigrasi,
Sekarang masih pakai pasport yang berupa buku kecil, bisa hilang dan bisa dipalsukan. suatu saat akan diganti dengan Iendtifikasi Kornea mata, sehingga seseorang yang ingin bermigrasi kenegaralain cukup di scan matanya dan akan terdeteksi jati diri seseorang dan ini tidak bisa dipalsukan. sehingga keamanan dari teroris yang ingin merubah jati diri, berupa wajah, rambut atau penampilan , tidak bisa merubah graphic atau kode kornea mata .
3. Kesehatan
Dunia kedokteran sudah semakin canggih dengan alat alat pernafasan, jantung, paru-paru yang dijalankan dengan mesin kendali komputer, seperti yang terjadi pada mantan presiden RI Pak Harto. mungkin dimasa datang akan lebih canggih lagi misalnya tanpa peralatan mekanik melainkan bisa discan dan di defrag seperti layaknya hardisk komputer dengan sinar x .
atau mungkin terciptanya GEN baru seperti film HULK yang sangat perkasa? siapatahu.
atau ada sistem pengkloningan manusia , kita tunggu saja.
4. Bidang Ekonomi,
Dulu orang jual beli dengan barter , sekarang dengan uang kertas atau cash dan kartu kredit, mungkin di masa-masa datang cukup dengan teknologi chip tadi sudah termasuk data bank sehingga cukup discan tangan atau matanya sudah auto debet lagi. sehingga tak usah repot bawa uang atau pake kartu kredit lagi.
5. Bidang Militer
Akan ditemukan alat atas kendali satelit kemudian di salurkan ke bumi yang bisa menggambarkan keadaan muka bumi secara detail close-up dan bisa menembus dinding pembatas sekalipun sehingga apa yang terjadi dimuka bumi bisa dipantau, cukup tekan screen dan di zom seperti di dalam komputer sekarang. may be..
6. Bidang Jasa Pengiriman Barang,
Sekarang sudah bisa mengirimkan email secepat kilat hanya dalam sekejab bisa nyampe dari Jakarta-Amerika, nah… mungkin masa datang akan bisa memindahkan barang secepat kilat layaknya cerita singgah sana ratu Balqis yang dipindahkan dalam sekejab ke negeri Sulaiman. Siapa tahu…..??
Dan masih banyak lagi yang jelas ada aturan di dunia standar komputer bahwa setiap 1,5-2tahun akan mengalami peningkatan kemajuan 2xlipat.
Jadi tidak menutup kemungkinan, yang sekarang masih mimpi suatu saat jadi nyata.
Nothing imposible if God need.

Permalink Leave a Comment

Music, Fashion dan Hobbi

February 14, 2010 at 2:57 am (Music, Fashion dan Hobbi)


Komunitas Grunge.punk.dan emo..?

*) Grunge : adalah aliran musik yang bersumber dari punk namun dengan sound gitar yang sangat kasar biasanya level efek distorsinya diperbesar, beat drumnya sama dengan punk, dan suara vokalisnya agak serak2. aliran musik ini berawal dari seattle sehingga biasa disebut seattlesound, contoh band2 yang mengandrungi aliran ini adalah Nirvana, Pearl Jam etc.
kalo dari lifestylenya saya kurang tahu tapi kalo dari pakaiannya biasanya mereka memakai kaos lengan panjang garis2 hitam putih atau kemeja flanel, celana jeans yang sobek2 dan sepatu sneakers biasanya converse all stars

*) Punk : merupakan sub-budaya yang lahir di London, Inggris. Pada awalnya, kelompok punk selalu dikacaukan oleh golongan skinhead. Namun, sejak tahun 1980-an, saat punk merajalela di Amerika, golongan punk dan skinhead seolah-olah menyatu, karena mempunyai semangat yang sama. Namun, Punk juga dapat berarti jenis musik atau genre yang lahir di awal tahun 1970-an. Punk juga bisa berarti ideologi hidup yang mencakup aspek sosial dan politik.

Gerakan anak muda yang diawali oleh anak-anak kelas pekerja ini dengan segera merambah Amerika yang mengalami masalah ekonomi dan keuangan yang dipicu oleh kemerosotan moral oleh para tokoh politik yang memicu tingkat pengangguran dan kriminalitas yang tinggi. Punk berusaha menyindir para penguasa dengan caranya sendiri, melalui lagu-lagu dengan musik dan lirik yang sederhana namun terkadang kasar, beat yang cepat dan menghentak.

Banyak yang menyalahartikan punk sebagai glue sniffer dan perusuh karena di Inggris pernah terjadi wabah penggunaan lem berbau tajam untuk mengganti bir yang tak terbeli oleh mereka. Banyak pula yang merusak citra punk karena banyak dari mereka yang berkeliaran di jalanan dan melakukan berbagai tindak kriminal.

Punk lebih terkenal dari hal fashion yang dikenakan dan tingkah laku yang mereka perlihatkan, seperti potongan rambut mohawk ala suku indian, atau dipotong ala feathercut dan diwarnai dengan warna-warna yang terang, sepatu boots, rantai dan spike, jaket kulit, celana jeans ketat dan baju yang lusuh, anti kemapanan, anti sosial, kaum perusuh dan kriminal dari kelas rendah, pemabuk berbahaya sehingga banyak yang mengira bahwa orang yang berpenampilan seperti itu sudah layak untuk disebut sebagai punker.

Punk juga merupakan sebuah gerakan perlawanan anak muda yang berlandaskan dari keyakinan we can do it ourselves. Penilaian punk dalam melihat suatu masalah dapat dilihat melalui lirik-lirik lagunya yang bercerita tentang masalah politik, lingkungan hidup, ekonomi, ideologi, sosial dan bahkan masalah agama.

*) Emo : adalah gaya musik rock dengan ciri khas musik yang melodius, disertai lirik yang ekspresif dan berisi pengakuan. Pada pertengahan 1980-an terdapat subbudaya hardcore punk di Washington, D.C.. Musik mereka disebut emotional hardcore atau emocore, perintisnya adalah Rites of Spring dan Embrace. Punk gaya baru yang dipelopori Rites of Spring juga disebut emotive hardcore.Sejalan dengan ditirunya gaya bermusik ini oleh grup-grup punk kontemporer Amerika, terjadi pergeseran dan perubahan bunyi musik dan arti, tercampur dengan pop punk dan indie rock, dan berpuncak pada awal tahun 1990-an dengan musik oleh Jawbreaker dan Sunny Day Real Estate. Pada pertengahan 1990-an grup-grup musik emo mulai bermunculan dari Amerika Serikat Tengah Barat dan Amerika Serikat Tengah, dan sejumlah label independen mulai menjadi spesialis emo. Emo mulai populer sebagai genre musik pada awal 2000-an mengikuti kesuksesan Jimmy Eat World dan Dashboard Confessional yang laris rekamannya hingga mendapat piringan platina, dan munculnya subgenre baru dari emo berupa screamo yang lebih agresif. Istilah emo dipakai oleh kritikus musik dan wartawan untuk menyebut musik yang dibawakan berbagai artis, termasuk Fall Out Boy dan My Chemical Romance, serta grup-grup yang unik seperti Coheed and Cambria dan Panic at the Disco.

Selain mengacu kepada musik, emo secara umum sering dipakai untuk menggambarkan hubungan khusus antara penggemar dan artis, dan menjelaskan unsur-unsur yang terkait seperti busana, budaya, dan tingkah laku.

Permalink 2 Comments

KomPuter & Gadget

February 13, 2010 at 4:38 pm (Komputer dan Gadget)

Sony Ericsson Dukung Bahasa Jawa dan Sunda

Bertepatan dengan kampanye sosial Sony Ericsson bertajuk “Spread the Smile”, salah satu vendor terbesar ponsel di dunia tersebut hari ini menghadirkan Sony Ericsson C510 CyberShot dengan teknologi Smile Shutter pertama di dunia.

Teknologi Smile Shutter itu merupakan teknologi di dalam kamera yang mampu mendeteksi senyum objek kamera dan otomatis mengambil gambarnya. Menariknya, ponsel CyberShot terbaru ini dilengkapi dengan fitur berbau lokal yaitu pilihan bahasa Jawa dan Sunda.

“Kami berani jamin ponsel ini merupakan ponsel pertama di Indonesia yang memiliki menu pilihan bahasa Jawa dan Sunda, fitur ini sekaligus menunjukkan komitmen Sony Ericsson untuk memenuhi kebutuhan pasar,” kata Djunadi Satrio, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia pada VIVAnews, usai konferensi pers kampanye sosial “Spread the Smile” Sony Ericsson di Rumah Belajar Yayasan Cinta Anak Bangsa, Jakarta, 2 April 2009.

Fitur lainnya, ponsel CyberShot C510 dilengkapi kamera 3,2 megapiksel lengkap dengan pelindung lensa slide in, Face Detection, Photo Fix, Auto Focus, dan YouTube Enabled untuk upload video dan gambar ke web. Ponsel ini juga mendukung GPRS/EDGE 850/900/1800/1900 dan UMTS/HSPA 850/1900/2100. Adapun produk dilepas ke pasaran dengan kisaran harga 2,8 juta.

“Pada ponsel kamera CyberShot terbaru ini, kami tidak membatasi segmennya secara umur ataupun gender,” kata Djunadi. “Tetapi bila melihat harganya, memang ponsel ini ditujukan pada level menengah, atau mid end,” ucapnya.

Sony Ericsson C510 tersedia di Indonesia dengan pilihan warna Future Black dan Radiation Silver. Perlu diketahui, sampai saat ini jajaran ponsel Sony Ericsson CyberShot tercatat telah terjual sekitar 36 juta unit di seluruh dunia. Sayangnya Djunadi tidak bersedia memaparkan target penjualan produk seri ini di Indonesia.

source : http://teknologi.vivanews.com/news/read/45992-sony_ericsson_dukung_bahasa_jawa_dan_sunda

Permalink Leave a Comment

iNtErNET & NeTworking

February 13, 2010 at 4:16 pm (internet dan Networking)

Hewan pun Cari Jodoh via Internet

Siapa bilang hanya manusia yang bisa menemukan jodoh di internet? Bagi para hewan yang sudah waktunya punya pasangan hidup pun bisa menemukan jodoh idaman via dunia maya.

Pasalnya, sebuah database besutan Zoological Information Management System yang digunakan untuk memasangkan hewan di berbagai kebun binatang, bakal segera online di internet sehingga mudah diakses.

Database tersebut mengandung informasi jenis kelamin, umur dan berat berbagai jenis binatang, khususnya spesies yang langka. Saat ini, database itu dipakai ratusan kebun binatang di Amerika Serikat dan dunia untuk saling menjodohkan hewan yang dirasa cocok sehingga menghasilkan keturunan.

Nah, demi memudahkan kebun binatang di dunia mengaksesnya, database itu akan ditampilkan di website sehingga perjodohan lebih cepat dan gampang dilakukan. Tampilannya pun bakal menyerupai halaman situs perjodohan manusia.

Bahkan nantinya detail kepribadian hewan pun akan ditampilkan berikut tips-tips khusus agar para hewan sukses dijodohkan. Rencananya, proyek ini bakal rampung dalam waktu 1 sampai 2 tahun.

Source: http://www.indofamily.net/pets/index

Permalink Leave a Comment

Sains and technology

February 13, 2010 at 3:36 pm (Saint dan Tehnologi)

Sisa-sisa Teknologi yang Hilang

Lalu Siapa Yang menciptakan Batrei????

Do you know about this..?

Foto baterai dari Iraq yang berusia 2000 tahun yang ditemukan didaerah Khujut Rabu, pinggiran kota Bhagdad. Bukti ini merevisi Count Alassandro Volta sebagai pencipta baterei pada tahun 1800, akan tetapi sebagai penemu kembali teknologi yang hilang tersebut.


Sebenarnya berapa usia ras manusia itu? Walaupun gambarannya sedikit berbeda, namun antropologi modern dan penelitian genetika menunjukkan rentang waktu yang kurang lebih sama. Namun demikian, keberadaan beragam artifak yang ditemukan, tidaklah sesuai dengan teori itu. Beberapa dari penemuan-penemuan ini bahkan meragukan kebenaran asal usul teknologi umat manusia, ketika penemuan tersebut menjadi petunjuk berharga di dalam misteri paling dalam tentang asal usul spesies dan ilmu pengetahuan kita.

Salah satu contoh keajaiban teknologi yang sama sekali tidak sesuai dengan garis sejarah konvensional adalah baterai elektrik yang ditemukan di Baghdad. Artifak berusia 2000 tahun itu berada di sebuah museum ketika seorang arkeolog asal Jerman, Wilhelm Konig, menemukan kegunaan yang sebenarnya. Baterai kuno ini terdiri dari wadah keramik kuning dengan silinder tembaga, berukuran 12 x 4 cm, ditemukan didalamnya. Silinder dibentuk oleh sebuah klem yang dipatri dengan komposisi campuran 60/40 (setara dengan timah atau memiliki perbandingan yang sama seperti yang digunakan patri saat ini) dan sebuah tutup tembaga, dan disegel dengan material semacam aspal. Lapisan semacam aspal lain menyegel bagian dalam, dengan sebuah batang besi tersegel di tengahnya. Batang itu menunjukkan bukti korosifitas dari bahan semacam asam. Rekonstruksi baterai elektrik ini menunjukkan bahwa dia mampu menghasilkan voltase yang setara dengan baterai modern. Namun di era 2000 tahun yang lalu, alat itu digunakan untuk membangkitkan apa? Pada saat itu, area ini merupakan bagian dari Kerajaan Parthian. Bukti-bukti menyampaikan bahwa teknologi ini tidak murni berasal dari daerah itu, namun lebih tepat berasal dari Mesir, dimana banyak obyek berlapis perak ditemukan.

Source: http://www.jevuska.com/search/sains+teknologi+sejarah+cara+melakukan+hipnotis

//

Permalink Leave a Comment

February 13, 2010 at 1:16 pm (Save Out Word)

Hutan adalah sebuah kawasan yang ditumbuhi dengan lebat oleh pepohonan dan tumbuhan lainnya. Kawasan-kawasan semacam ini terdapat di wilayah-wilayah yang luas di dunia dan berfungsi sebagai penampung karbon dioksida (carbon dioxide sink), habitat hewan, modulator arus hidrologika, serta pelestari tanah, dan merupakan salah satu aspek biosfera Bumi yang paling penting. Read the rest of this entry »

Permalink Leave a Comment

Hello world!

January 23, 2010 at 12:30 am (Uncategorized)

Welcome to WordPress.com. This is your first post. Edit or delete it and start blogging!

Permalink 1 Comment